26 April 2007

Kenangan Anak Negeri

Mohon diterima

Kenangan ikhlas kami

S’bagai pengait persahabatan

Tali cinta kasih

Antara anak negeri

Kehangatan dan keramahan

T’lah kami terima

Kepedulian dan kebersamaan

T’lah kami rengkuh

Cerita berbagai dan pengalaman beraneka

T’lah kami dapati

Di tengah pergaulan yang bersahabat

Di Tengah canda yang bermakna

Di tengah kisah yang beralur

Di tengah komunitas yang berbudi

Kata apa yang patut kami ucapkan?

Ayat apa yang pantas kami rangkaikan?

Ekspresi apa yang layak kami ungkapkan?

Kami kikuk dibuatnya

Kami mandul karenanya

Kami kehilangan semuanya

Tapi … percayalah

S’muanya terbidik ke dalam hati kami

S’galanya terangkum ke dalam perasaan kami

S’bagai bagian dari histori kehidupan kami

Izinkan kami

Melangkahkan kaki

Sebagai anak negeri

Kembali

Pattani, 04 Desember 2006

Masnur Muslich

e-mail: muslich_m@yahoo.co.id

Catatan:

Puisi ini disampaikan ketika acara perpisahan di Prince of Songkhla University, Pattani Campus, Thailand.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar